Bank Jago Vs Blu: Mana yang Paling Unggul?

Bank Jago Vs Blu: Mana yang Paling Unggul?

 

Bank Jago Vs Blu

Bank digital di Indonesia saat ini banyak pilihannya. Aplikasi terbaru misalnya ada Blu dari BCA dan bank jago. Nah kali ini kita akan coba review perbandingan bank jago vs blu tersebut.

Kedua aplikasi tersebut memang masuk dalam kategori produk digital banking. Namun demikian didalamnya ada beragam pilihan perbedaan fitur dan layanan yang diberikan dan di sajikan.

Sebagai seorang yang sudah pernah menggunakan keduanya, disini saya akan coba ulas beberapa perbedaan dan persamaan. Nanti kemudian akan bisa diambil kesimpulan mana yang terbaik antara kedua pilihan tersebut.

Kenalan Dulu dengan Blu dan Bank Jago

Sebelum membahas tentang fitur keunggulan antara blu vs bank jago, kita perlu kenalan dulu dengan keduanya. Siapa tahu mungkin ada salah satu diantara Anda yang belum mengetahui apa sih aplikasi Bank jago / blu itu?

  • Blu - Blubybcadigital adalah produk perbankan digital yang diluncurkan oleh BCA digital. BCA digital sendiri merupakan bagian dari BCA Group. Produk aplikasi ini diluncurkan untuk menyaingi beberapa produk aplikasi digital banking yang sudah muncul sebelumnya salah satu diantaranya adalah jenius dan Bank jago. Blu mengunjung konsep utamanya yakni aplikasi perbankan yang branchless dan kekinian.
  • Bank jago - jago adalah aplikasi finansial yang dihadirkan oleh PT Bank jago. Sebelumnya bank ini memiliki nama PT Bank Jago Tbk (ARTO). Tapi kemudian setelah di akuisisi oleh Jerry ng dan gojek, akhirnya berubah menjadi Bank jago. Bank jago sendiri merupakan aplikasi digital banking yang mengusung konsep dan prinsip life-centric. Hadir membawa kemudahan dalam mengatur finansial menjadi lebih praktis, kolaboratif dan efektif.

Review Perbandingan Bank Jago Vs Blu

Oke langsung saja selanjutnya kita masuk ke pembahasan utama mengenai upaya membandingkan antara aplikasi bank jago vs blu. Dari proses perbandingan yang dilakukan, setidaknya memang ada letak persamaan dan letak perbedaan. Oleh karenanya tentu disini perlu dibahas secara lebih terperinci tentang itu.

A. Persamaan Blu dan Bank Jago

Dari kedua aplikasi tersebut memang di satu sisi ada banyak sekali persamaan yang dimiliki. Namun di sisi lain Tentu juga ada perbedaan yang dimiliki oleh keduanya. Kali ini kita bahas terlebih dahulu dari sisi persamaan.

1. Branchless / tanpa kantor cabank

Pertama yang membuat keduanya sama adalah dari segi konsep branchless yang ditawarkan. Kedua bankun tersebut memungkinkan para pengguna untuk melakukan segala sesuatu berhubungan dengan transaksi atau customer support tanpa harus ke kantor cabank.

Adanya konsep ini tentu sangatlah cocok di era sekarang di mana Banyak nasabah pengguna nggak ngantri untuk datang langsung ke kantor. Hal itu didukung dengan banyaknya fasilitas support seperti video call, layanan kontak, livechat dan lainnya tersedia untuk memudahkan.

2. Multiple Saving Accounnt

Persamaan selanjutnya adalah pada konsep multiple saving account. Artinya para pengguna bisa membuat beberapa jenis tabungan dalam satu aplikasi tersebut. Jika dalam bank tabungan untuk jago dikenal dengan istilah kantong, dalam aplikasi blu di beri istilah dengan simpanan. Akan tetapi keduanya memang memiliki konsep yang sama yakni memudahkan kan para pengguna membuat banyak jenis tabungan dalam satu akun.

Para pengguna misalnya bisa membuat target yang dicapai beberapa tahun atau bulan kemudian. Misalnya bisa menabung untuk membeli rumah, kendaraan, motor mobil dan lainnya. Itu bisa dilakukan dengan membuat beberapa kantong sekaligus sehingga kemudian akan ada ada target yang jelas untuk segera dipenuhi.

3. Fitur transaksi yang relatif sama

Itu transaksi yang disajikan oleh kedua aplikasi tersebut antara blu dan Bank jago memang relatif sama. Para pengguna bisa memanfaatkan aplikasi keuangan ini untuk beragam kebutuhan transaksi. Adapun beberapa proses transaksi yang bisa dilakukan dengan menggunakan fitur ini diantaranya adalah fitur transfer baik itu ke sesama rekening, ataupun ke bank lain. Selanjutnya juga bisa digunakan untuk top up e-money dan juga bayar beli mulai dari beli pulsa, bayar tagihan dan lain sebagainya. Sepertinya Itu sekilas mengenai Persamaan dari kedua aplikasi tersebut yang bisa saya coba jelaskan. Disamping itu masih ada banyak mungkin beragam persamaan lainnya yang yang bisa ditemui.

B. Perbedaan Blu dan Jago

Selanjutnya kita perlu bahas seputar perbedaan dari keduanya. Nah ini juga merupakan salah satu bagian penting untuk kemudian kita mengetahui dimana letak perbedaan antara ke-2 aplikasi tersebut.

Ada beberapa catatan penting yang sekiranya memang bisa jadi informasi mengenai perbedaan antara aplikasi jago dan blu. Adapun informasi perbedaannya adalah sebagai berikut:

1. Penggunaan kartu debit/ATM

Perbedaan pertama letaknya pada penggunaan kartu. Bagi para pengguna aplikasi BLU, jangan harap anda bisa mendapatkan kartu ATM debit. Blu by BCA ini memang mengusung konsep "cardless" tidak ada sama sekali penggunaan kartu. Kalaupun penarikan dana itu bisa menggunakan Apa yang disebut dengan tarik tunai Melalui aplikasi. Pengguna aplikasi blu bisa melakukan penarikan tunai dari seluruh ATM Bank BCA di Indonesia dengan gratis dan tanpa kartu hanya via aplikasi.

Sementara itu untuk bank jago, anda masih bisa menggunakan kartu. Bahkan di sini Bank jago menawarkan para pengguna memiliki beberapa kartu sekaligus. Setidaknya ada 2 jenis kartu yang disediakan yakni jenis kartu debit jago fisik yakni karena ATM yang bisa anda gunakan untuk menarik dana. Lalu Kemudian yang kedua adalah jenis kartu digital. Keduanya menggunakan jenis kartu bank jago debit visa. Proses pembuatan sendiri bisa dilakukan sendiri melalui aplikasi dan kartu akan dikirim ke alamat Anda.

2. QRIS/ QR Code

Perbedaan selanjutnya ada pada ketersediaan QR Code untuk proses Transaksi dan pembayaran. Untuk saat ini sepertinya Bank jago masih belum terintegrasi dengan sistem pembayaran QRIS. Sementara blu By BCA sudah memiliki fitur tersebut sehingga proses transaksi bisa dilakukan dengan scan QR Code saja. Tapi mungkin ke depan bisa saja Bank jago juga upgrade ke ke metode QRIS tersebut.

3. Pembayaran otomatis

Kemudian juga ada salah satu pilihan fitur menarik yang disajikan oleh bank jago yakni memungkinkan anda untuk melakukan pembayaran otomatis. Hal yang harus anda lakukan hanya perlu melakukan setting pada bagian menu "PLAN AHEAD". Ini jadi salah satu solusi untuk mengatasi lupa transfer atau lupa bayar karena memang sudah dilakukan setting sedemikian rupa melalui aplikasi Bank jago.

Sementara itu di aplikasi blu BCA sepertinya memang masih belum tersedia atau mungkin tidak tersedia cara seperti itu. Tapi mungkin ke depan ada juga masukan untuk kemudian dilakukan perbaikan kembali.

Jadi setidaknya itulah informasi blog keuangan yang bisa saya sampaikan dari upaya komparasi review perbandingan antara bank jago vs blu. Selebihnya Anda bisa lakukan ekspor sendiri dengan coba daftar akun kedua aplikasi Bank digital tersebut.

Share

Belum ada Komentar untuk "Bank Jago Vs Blu: Mana yang Paling Unggul? "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel